Selasa, 16 September 2014

7 TIPS MENGATASI BATUK PILEK BALITA

Sahabat Ummi, sering muncul salah kaprah bahwa kalau si kecil sakit, harus selalu diberi obat. Berikut merupakan beberapa tips mengatasi batuk pilek pada balita... semoga bermanfaat

(Tanpa obat)
1. Berikan cairan yang banyak! Beri minum air putih atau ASI bagi bayi di bawah 1 tahun
2. Berikan madu pada balita di atas satu tahun. Tim atau kukus terlebih dahulu madu selama 15-20 menit sebelum diberikan untuk bayi di bawah satu tahun.
3. Hangatkan tubuh si kecil menggunakan minyak telon atau kayuputih.
4. Agar menambah kenyamanan bernafas, tidurkan si kecil dengan bantal kepala yang lebih tinggi
5. Agar mengurangi kekentalan lendir pada hidung, teteskan larutan saline (garam steril) yang dapatdiperoleh di apotek terdekat.
6. Bagi balita diatas 2 tahun, dapat meringankan flu dengan memberikan sup kaldu hangat, atau teh jahe dengan madu.
7. Beberapa terapis herbal merekomendasikan campuran antara jeruk nipis dan madu untuk meringankan batuk si kecil. Campurkan air jeruk dan madu dengan perbandingan 1 : 1 berikan 1 sendok teh, 3 kali sehari setelah makan.
Yang ingin share tips lainnya, silakan di kolom komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar