Minggu, 23 Mei 2021

SAAT ANDA BERLUMURAN DOSA



Saat Anda berlumuran dosa; memperbanyak ISTIGHFAR lebih afdhol daripada banyak bertasbih.

Ibnul Qoyyim -rohimahulloh- mengatakan:

“Ada seorang ulama ditanya: Manakah yang lebih bermanfaat bagi seorang hamba, bertasbih atau beristighfar?

BACA JUGA: BEBERAPA KALIMAT YANG PENTING UNTUK SELALU DIINGAT

Dia menjawab: Bila sebuah pakaian bersih, maka parfum dan air mawar lebih bermanfaat baginya.

Tapi apabila pakaian itu kotor, maka sabun dan air panas lebih bermanfaat baginya”.

[Alwaabilus shoyyib, Ibnul Qoyyim, 92]

🌴🌴🌴

Mungkin ada yang bertanya, berarti kita akan beristighfar saja, karena kita selalu merasa berlumuran dosa?!

Kita katakan: “memperbanyak istighfar”, bukan berarti tidak membaca dzikir yang lain sama sekali.

🌴🌴🌴

Dan tidak diragukan lagi bahwa perasaan ‘berlumuran dosa’ tidak akan selamanya menghinggapi diri kita, pasti ada saat-saat kita merasa dekat dengan Allah ta’ala, wallohu a’lam.

Ustadz DR.  Musyaffa Ad Dariny, MA,  حفظه Ψ§Ω„Ω„Ω‡ ΨͺΨΉΨ§Ω„Ω‰


=======🌴🌴🌴🌴🌴====

Tidak ada komentar:

Posting Komentar