Halaman

Senin, 15 September 2014

Ampunan Yang Maha Pengampun

Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, beliau berkata: “Aku mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda; “Allah ta’ala berfirman (hadits qudsi)
“Wahai anak Adam!, setiap kalian berdoa kepada-Ku dan berharap kepada-Ku, akan Aku ampuni seluruh dosa-dosa yang telah kalian lakukan dan aku tidak peduli (sebesar dan sebanyak apa pun dosa kalian).
Wahai anak Adam!, jikalau dosa kalian sampai setinggi awan dilangit kemudian kalian (istighfar) meminta ampun kepada-Ku, niscaya aku akan mengampuni.
Wahai anak Adam!, jika engkau datang kepada-Ku dengan membawa dosa hampir sepenuh bumi dan engkau menemuiku (mati) dalam keadaan tidak menyekutukan-Ku dengan sesuatupun, maka pasti Aku akan datang kepadamu dengan membawa ampunan sepenuh bumi”
(Hadits hasan shahih dikeluarkan oleh at-Tirmidzi)
Sahabatku, Betapa agungnya ampunan-Nya bagi orang yang benar-benar bertobat.
Maka jangan biarkan ada kemusyrikan di hati sehalus apapun. Niscaya semua dosa-dosa akan diampuni. Benar-benar diampuni sebanyak, dan sebusuk apapun. Subhanallah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar