Halaman

Senin, 28 Maret 2011

WASIAT ORANG TUA KEPADA PUTRINYA YANG AKAN MENIKAH

Orang Tua Yang Baik akan memberikan Wasiat atau Nasihat kepada Putrinya yang akan menikah sebagai berikut:
1. Khusyuklah kamu kepada Suamimu dengan Qana’ah (sikap menerima ) dan ketaatan yang baik.
2.Jagalah Pandangan dan Penciuman Suamimu, Jangan sampai matanya melihat
sesuatu yang buruk pada dirimu, dan jangan sampai Hidungnya mencium
darimu kecuali Bau terharum.
3. Jagalah waktu istirahat dan
makan Suamimu, karena kelaparan bisa menimbulkan emosi dan terganggunya
tidur bisa memicu kemarahan.
4. Jagalah Harta Suamimu dan
peliharalah kerabat dan keluarganya. Kuncinya adalah penghargaan yang
baik pada Harta dan pengaturan yang bagus pada keluarga.
5.janganlah menyelisihi perintah Suamimu, jangan membeberkan rahasianya.
Karena jika kamu menyelisihi perintahnya niscaya kamu menjadikan
Dadanya sempit dan jika kamu membeberkan rahasianya, maka kamu tidak
aman dari penghianatannya.
6. Kemudian janganlah kamu
bergembira di hadapan Suamimu, sementara Dia bersedih. Sebaliknya
jangan kamu bersedih di hadapanya, sementara Dia bergembira.
Sungguh! Itu adalah Nasihat yang benar-benar mengandung Nilai Luhur di dalamnya.
Sekarang
saya menghadiahkan Nasihat ini kepada Ibu-ibu yang mengharapkan
kebahagiaan dan ketenangan bagi Putri-putri mereka yang akan memasuki
gerbong pernikahan.
Kata mutiara:
Besarnya amal seseorang tergantung pada besarnya ujian seseorang,
dan Jika Allah mencintai suatu kaum, niscaya Dia menguji mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar